Kamis, 13 Januari 2011

tigabelas januari dua ribu sebelas

with amazing love, precious love,
just for my camera princess... :)

Mengapa seakan semuanya berubah cepat, berubah drastis.
Baru kemarin sepertinya kita saling terhubung, ada senyuman, ada tawa, ada semua yang memang dimiliki orang yang sedang mencinta, tapi kenapa,,, sehari berlalu, itu sudah berubah menjadi suatu yang hampa, tanpa maksud disakiti namun tersakiti.

Hanya berpegang kuat pada rasa percaya, mengindahkan janji yang selayaknya tak pernah ada akhir.
Berharap semua ini kan terus membaik, meskipun jalannya tak mudah.
Aku akan terus di sini, aku akan terus kuat, akan terus percaya.
Meski jalannya tak mudah, karena ku cinta dan dicinta.
Aku kan membuktikan janji cinta itu.
Tak sekedar kata, tak sekedar ucapan, namun ku harap kau merasakannya.

Aku takkan pernah menyerah, karena kutau, kau yang terbaik, yang selalu mengerti,
meski tak selalu indah
Aku mencintaimu, Aku menunggumu, Aku ada untukmu

silvioadriano 13 januari 2010 08.32 a.m.
in Yilan National High School, Taiwan


Senin, 10 Januari 2011

i remember one poem, that my mom made for me for junior high task

Amat pekat langit di sekeliling kita,
seperti menyepakati, seperti menyelaraskan,
bahwa ada pertemuan yang tak boleh diwujudkan

Amat deras duka di penghujung hari,
selayaknya waktu, sepenuhnya duka,
bahwa pertemanan kita
sudah tiba pada lorong perpisahan

Gerimis tipis turun satu per satu,
melengkapi air mata yang jatuh
Biar kembali kurajut cerita,
biar kembali ada pertemuan kita
/

Sabtu, 08 Januari 2011

padamu...

entah,

itu pagi yang masih buta ,diselimuti awan gelap tanpa sinar yang melukisnya indah

entah,

itu siang gemilang, dengan teriknya sang cahaya berlimpah sinar

ataupun,

malam dingin nan sepi, tanpa jejak langkah yang bayangnya pun tak pasti


di sini, aku lah...

seorang yang selalu menunggu

seorang yang selalu mencinta

seorang yang selalu padamu…


silvioadriano

'night poem for my camera princess' 7/1/99

Kamis, 06 Januari 2011

a poem, love letter from my lovely mom... #2


Dermaga langkah-mu dipenuhi gemerlap kejora. Cahaya deras mengelilingi usia-mu. Awan kemilau tepat di ujung kepala-mu. Siapa mengira akhirnya tiba juga kau-tiup lilin ke enam belas.
Belum lupa akan tangisan pertama-mu yang menjadikan-ku berarti.
Masih ingat akan jalan tertatih-tatih pertama-mu yang membuat-ku bersenyawa.
Pesona yang dipenuhi anugerah tak berjeda dari Sang Maha.

Kini,
tak lagi menangis,
tak lagi tertatih,
tapi semua tetap berarti dan terus bersenyawa.

Sang Maha amatlah luar biasa...


I'm here for my Li Zhi Zhen

a poem, love letter from my lovely mom... #1



Perhatikanlah senyum pembuka-mu untuk sebuah permulaan, saat hari yang baru akan segera menabuh genderangnya. Bayang-bayang pagi masih betah menggelayut pada teduh, siasat kelahiran sepasang mata oriental.
Jemari-mu kental menggenggam harapan-harapanku. Beribu-ribu ritual kusenandungkan semenjak titik itu perlahan menjelma-mu. Nafas yang rutin menjadikanmu berarti.

Di relung sebagian cinta-ku, terus kupetikkan doa panjang. Semoga tak hanya berarti, tetapi keberadaan-mu dipenuhi aksara hati.

My Li Zhi Zhen...
(TiaLesmana, 29 Agt 2010)

Rabu, 05 Januari 2011

'my camera princess'

tinta pertama yang kusiratkan
hanya padamu dan untukmu
'my camera princess'

lama sekali tak kudengar
suatu panggilan yang dahulunya bermelodi indah
merdu di saat ia menuliskannya
disertai senyuman manis yang menjadikannya harmonis

merangkai sepatah kata, kepadaku 'camera prince'
merubah paras hampa, menjadi suatu manis nan abadi
melangkahkan suatu pijakan, membuka sebuah pintu surgawi
berhembus sejuknya cinta, melambaikan daun kemesraan

merapatkan senyuman, menciptakan kejutan
berlimpah harap, takkan ada akhir perpisahan
menjulang harap, yang hanya berdasar cinta
tak cukuplah pelbagai hal ini, membuatnya sempurna

kita dalam belahan dunia berbeda
berjarak puluhan, mungkin ratusan ribu kilometer
mejadikannya jauh, menyulut kesulitan

tak pernah mudah, tak pernah dekat
namun cinta berbuah harap,
kita selalu bersama, dalam janji cinta
janji mencinta, janji bersama, janji bahagia

silvioadriano 5/1/11 10:40

Selasa, 04 Januari 2011

untuk sang putri yang tak pernah lelah mencintai sang raja…

memang, dulu sempurna bagiku

serasa raja yang selalu berada di singgasana nya,, bersama tuan putri yang tak pernah mengeluh

menikmati, di mana indahnya kejaiban cinta, yang selalu teruntai bahagia

tak pernah ternoda oleh suatu percak


tak aya terkadang pun lupa dengan sang putri

selayaknya, raja yang ingin selalu dilayani oleh tuan putrinya

melangkah bersama, dengan dendangan cinta

tetapi sang raja tak ayal sadar, tuan putri merasa sakit yang tak bisa teratasi

karena penguasa singgasana yang terlalu lupa untuk semua ini


sejenak, semua berubah…

raja menjadi takhluk pada putrinya,,, dan sang raja pun mengerti

tak bisa sang putri meredakkan rasa ini untuk sejenak waktu

tuan raja tersadar, bahwa sang putri adalah karunia terindah dalam hidupnya

tetapi tak mampu mendapat maaf dari sang putri


manusia tak akan selalu di atas, dan pasti akan berada di bawah

mungkin saat ini sang raja sedang berada di bawah,

mencoba ada untuk sang putri kapanpun itu, di mana pun itu

tapi mungkin,,, sang putri sudah jenuh dengan semua itu

yang mungkin hanya tertulis… dan hanya sebuah angan


tetapi lambat laun, semua ini akan membaik

semua akan indah pada waktunya,

di mana saat itu atmosfer menjadi saksi keindahan cinta mereka

di mana mereka kan saling mengerti

di mana mereka kan saling mencinta

di mana merekan kan selalu bersama


seperti puisi chairil anwar, 'aku ini binatang jalang, yang dari kumpulannya terbuang'

itulah yang dirasakan sang raja manakala ia berada di suatu situasi yang sudah tak dapat ia atasi…


sekarang sang raja hanya menuntun harap, ke suatu awal dari akhir yang akan diciptakan nya kembali menjadi suatu dongeng baru yang tak kan pernah lepas dari kehidupan mereka


apa ini semua terlambat? tak ada kah kesempatan lagi dari sang putri untuk kembali kepada keadaan yang selalu membawa kebahagiaan layaknya dahulu?


serasa berat beban ditanggunya dengan hati yang pun tak besar

menampung cerita, yang tak pernah berujung

merujuk janji sang putri yang tak kan pernah pergi darinya, melepas angan, mencoba membaik

berharap selalu ,janji kan abadi apapun yang terjadi

karena cinta tak pernah merasa sakit

namun cinta adalah bahagia ,yang suatu saat kan datang padanya

sebuah tantangan yang menjadikan cinta itu semakin erat

bukan mencerai berai kan nya

berharap sang putri berangan sama dengan sang raja


dan,,,

akan kurajut kembali keindahan cinta ini, lebih baik lebih sempurna

melalui kasih, dan cinta,,, kita akan selalu bersama berada di singgasana yang saling melengkapi dan mencintai

merumpun perjalanan cinta, menafsirkan segala tantangan, berujung awalan kisah seakan musim yang terus berganti dan tak pernah berakhir


untuk sang putri yang tak pernah lelah mencintai sang raja…


silvioadriano - 4 januari 2010 di sebuah kamar dingin nan sendiri berharap kekasih yang tak kan meninggalkannya pergi


Kamis, 21 Januari 2010

Menjadi Putra SMA De Britto



SMA Kolese De Britto, mungkin sekolah ini sangat tidak asing ataupun sangat asing bagi kalian. Namun, SMA ini adalah sebuah SMA yang cukup terkenal di wilayah Yogyakarta baik secara nasional maupun internasional. Dan sekarang saya pun bersekolah di sana. Hahaha
Sewaktu SMP maupun SD, kata De Britto sudah saya dengar, bahwa sekolah lanjutan yang baik. Dan saya pun terobsesi untuk berada di sana. Waktu cepat berlalu, dan sampailah saya di titik tersebut. Di kelas IX SMP, pendaftaran SMA sudahlah marak-maraknya. Ada yang mendaftar ke sini, ada yang ke situ. Berbagai macam pilihan sesuai dengan keinginan masing-masing murid. Namun, di SMP ku yaitu SMP Stella Duce 1, mayoritas siswa mendaftarkan dirinya dan ingin masuk menjadi siswa SMA Kolese De Britto. HANYA LELAKI!. Ingat, SMA Kolese De Britto adalah sebuah SMA yang beranggotakan murid lelaki saja. Dan, dari perjuangan yang benar-benar sulit dan berat, saya bisa diterima di SMA ini. Senang sekali rasanya bisa berada dan melanjutkan studi di SMA ini. Sebuah SMA yang saya impi-impikan telah menjadi rumah kedua saya.
Perjuangan masuk yang berat, sangat berat mungkin. Kita tidak hanya dites dari kemampuan otak kita dalam bidang pelajaran, namun juga psikologi kita dan tentunya kemampuan kita berbicara. Saya pun akhirnya bersekolah di SMA ini.
Seminggu pertama, di De Britto diadakan masa orientasi siswa atau inisiasi yang sudah menjadi tradisi di sekolah ini bagi para siswa baru. Berat... Berat. Seminggu ini sangat berat. Jika kalian ingin tahu seperti apa, rasakan lah. Dengan mendaftar di SMA kebanggaan ini, dan kalian akan tahu bagaimana rasanya. Namun, ternyata tidak hanya di depan saja perjuangan itu. Tidak hanya bisa sampai diterima di SMA ini ataupun sampai di inisiasi. Namun, di dalam sana, kamu akan merasakan dunia yang benar-benar berbeda. Sebuah dunia yang membutuhkan suatu perjuangan, kerja keras, pantang menyerah, kegigihan, kejujuran, dan segala nilai yang memang dibutuhkan untuk menjadi warga De Britto. Jika kalian beranggapan, bersekolah di sini santai karena pakaian, dan rambut kami yang acak-acakan, anda SALAH besar. Karena di dalam esensi kebebasan tersebut, kami adalah manusia-manusia yang dididik untuk menjadi seorang pemimpin, seorang yang dapat berjuang dalam menghadapi kehidupan ini.
Rasa persaudaraan di antara kami sangatlah erat. Tidak hanya antar sahabat, atau antar kelas atau antar angkatan. Namun, di sini, kami semua sama. Kita semua memiliki hak yang sama saudara. Tidak ada diskriminasi, atau senioritas dan junioritas. Maka dari itu, SMA Kolese De Britto memiliki sebuah slogan 'Man For And With Others'. Di sini kami saling membutuhkan dan mau menolong sebagai manusia, tanpa melihat apapun atau pendiskriminasian. Itulah yang menjadi suatu ciri khas lagi dari SMA ini. Seru, sangatlah seru. Sebuah sekolah yang tidak hanya menekankan pelajaran di kelas saja, namun kita diajarkan pula bagaimana untuk menjadi seorang manusia yang utuh sesuai dengan profil siswa SMA Kolese De Britto.
Mungkin baru sepenggal ini yang bisa saya ceritakan kawan, kehidupan di sini masih panjang, dan akan kulewati untuk dapat menjadi seorang manusia utuh dan sesuai dengan apa yang dicita-citakan. Demi kawan, saudara, keluarga, diri sendiri dan kemuliaan Tuhan Yang Lebih Besar. Salam Man For And With Others, Ad Maiorem Dei Gloriam. JB 161

*cerita yang masih amatiran ini saya tuliskan karena mendengar Pak St. Kartono yang bercerita tentang hebatnya menulis siang tadi. Terimakasih pak atas semangat yang diberikan.

Silvio Adriano S.S
X2/30
09/10
21 Januari 2010

Jumat, 31 Juli 2009

Sudah Lama Tak Update Blog




Rasanya dah lama banget gag update blog ku...
Berita terakhir yang disampaikan juga baru penerimaan-penerimaan SMA
dan sekarang aku dah di SMA Kolese De Britto---- yeahhhhh
mungkin setelah ini akan banyak ngeblog berita-beritta ttg JB...
gud luck all...

GBU

Rabu, 04 Maret 2009

Latihan Ujian ke 4 SMP Stella Duce 1

Dimulai dari Senin, 2 Maret 2009....
Latihan ujian ke 4 atau terakhir yang diberikan SMP Stella Duce 1 dilangsungkan
makin susah soalnya
tidak tahu nasib nilainya

GBU

Wawancara SMA Kolese De Britto di depan mata kawan...


Dimulai Senin 2 Maret 2009 kemarin, wawancara yang menjadi tonggak awal penerimaan siswa baru Sekolah Menengah Atas Kolese De Britto dilaksanakan. Teman-teman berjuanglah...
Kegiatan ini akan disusul dengan tes kognitif ( Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Matematika ) pada hari Sabtu 7 Maret 2009 dan Tes Potensi Akademik pada hari Minggu 8 Maret 2009.

Teman, kita harus berjuang, saling mendukung, dan berdoa selalu, karena Tuhan pasti membimbing, memberkati, dan memberikan kita apa yang terbaik.

God Bless You All...

Minggu, 01 Februari 2009

Penerimaan Siswa Baru SMA Regina Pacis Ursulin Solo

PENDAFTARAN (PENGAMBILAN FORMULIR)
Tanggal 27 Januari - 20 Februari 2009
Waktu pukul 08.00 - 14.00 wib
Tempat Ruang Administrasi (TU) SMA REGINA PACIS Surakarta


PENYERAHAN FORMULIR
Penyerahan Formulir paling lambat Sabtu 21 Februari 2009
Waktu pukul 08.00 - 14.00 wib
Tempat Ruang Administrasi (TU) SMA REGINA PACIS Surakarta


PENGUMUMAN

Pengumuman pada hari Sabtu, 28 Februari 2009
Waktu pukul 10.00 wib, dilanjutkan dengan pertemuan orangtua calon siswa
Tempat di Auditorium SMA REGINA PACIS Surakarta

PENGISIAN FORMULIR

Formulir agar diisi secara lengkap dan benar.
Penyusunan berkas secara berurutan sebagai berikut :

1. Tanda Bukti Pendaftaran ( F1 ) yang telah diisi dan ditempel foto terbaru
memakai seragam dari sekolah asal ukuran 3 x 4 cm ( berwarna )

2. Form pendaftaran ( F2 ) yang telah diisi dan ditempel foto terbaru
memakai seragam dari sekolah asal ukuran 3 x 4 cm ( berwarna )

3. Form izin dari orang tua ( F3 )
4. Rekomendasi kepribadian dari sekolah asal / SMP calon
5. Surat Pernyataan orang tua ( disediakan dari SMA Regina Pacis )

6. Foto Copy Rapor SMP :
- kelas VII semester 1, 2
- kelas VIII semester 1, 2
- kelas IX semester 1
lengkap dengan halaman data pribadi yang dilegalisir oleh Kepala Sekolah

7. Foto Copy Surat Baptis ( bagi yang beragama Katolik & Kristen )
8. Foto Copy Akte Kelahiran.
9. Foto Copy Kartu Keluarga.
10. Foto Copy KTP kedua orang tua.
11. Foto Copy bukti PBB tahun terakhir.
12. Foto Copy rekening listrik 3 bulan terakhir
13. Foto Copy rekening telepon 3 bulan terakhir

MOHON DI PERHATIKAN :

Pada Poin 1 foto terbaru harus formal, memakai seragam SMP
Pada Poin 9 - 13 ( berkas, alamat harus sama )

Penyerahan SKHUN dan Ijazah Asli beserta foto copy yang sudah dilegalisir
hari / tgl : Kamis, 25 Juni 2009 di kantor Tata Usaha ( TU ) SMA Regina Pacis
waktu : pukul 08.00 - 14.00 WIB.

LAIN - LAIN

1. Penerimaan Siswa Baru Jalur Non Tes di SMA Regina Pacis berdasarkan nilai
rapor SMP kelas VII – IX dan data-data pendukung lainnya.

2. Calon yang diterima dan memilih SMA Regina Pacis langsung mendaftar ulang
dengan menyerahkan tanda Bukti Pendaftaran
untuk menghadiri pertemuan orang tua calon siswa ( setelah pengumuman ).
Calon yang tidak mendaftar ulang dianggap mengundurkan diri.

3. Setelah calon / pendaftar diterima,orang tua diharap datang memenuhi undangan
untuk membicarakan sumbangan sarana pendidikan dan pemberesan administrasi lainnya.

4. Siswa yang sudah diterima di SMA Regina Pacis dan ternyata tidak lulus ujian SMP
maka dengan sendirinya batal diterima.

5. Seragam lengkap dibeli lewat sekolah setelah wawancara Sumbangan Sarana Pendidikan.
Buku-buku pelajaran akan dipinjamkan oleh sekolah, dibagikan pada waktu masuk sekolah.

Hasil Latihan Ujian 1 SMP Stella Duce 1



Hasil Latihan Ujian SMP Stella Duce 1 telah diumumkan pada minggu kemarin. Minggu ke-4 Januari.

Namun, hasil dari latihan ujian 1 ini sangatlah kurang memuaskan. Rata-rata seluruh kelas tidak mencapai angka 7.0. Mungkin, hasil ini hanya karena siswa siswi yang belum serius dalam mempersiapkan. Mungkin karena anggapan enteng, bahwa ini hanyalah latihan ujian. Namun, tidak seharusnya begitu. Seharusnya, kita tetap serius, agar sewaktu ujian nasional berlangsung, kita sudah lebih mudah dalam mengerjakannya.

Dari rata-rata kelas, inilah urutan nya :

1. IX Borobudur
2. IX Plaosan
3. IX Panataran
4. IX Kalasan
5. IX Prambanan
6. IX Sambisari
( maaf bila ada kesalahan )

Semoga di latihan ujian ke-2, hasilnya akan semakin baik.

Selain itu, hasil latihan ujian ini juga telah diumumkan kepada orang tua murid masing-masing secara langsung pada petemuan orang tua, Sabtu 31 januari 2009. Sekaligus pengumuman tentang Ujian Nasional yang akan diadakan pada akhir April

God Bless You All

Pengumuman Penerimaan Siswa Baru 2009 SMA Kolese Loyola Semarang


27 Januari 2009
... pada hari itulah, pengumuman penerimaan siswa baru di SMA Kolese Loyola Semarang diumumkan. Setelah melewati wawancara 1, akhirnya dihasilkanlah siswa-siswa baru.

Selamat bagi siswa yang diterima, namun jangan berbesar kepala dan malah santai-santai, sebentar lagi pada akhir April, Ujian Nasional kelulusan SMP akan berlangsung. Lalu, bagi para siswa yang belum bisa diterima pada penerimaan siswa baru jalur khusus, janganlah berputus asa, masih ada jalur seleksi reguler yang akan diadakan pada tanggal 27-31 Januari yang merupakan pengambilan formulir sebagai awal.

God Bless You all...

Selasa, 20 Januari 2009

Latihan Ujian 1 SMP Stella Duce 1


Latihan Ujian 1 SMP Stella Duce 1 telah dimulai sejak Senin, 18 Januari 2009 kemarin. Latihan Ujian yang berasal dari sekolah ini akan berlangsung sampai Kamis, 22 Januari 2009. Materi yang diujikan yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan IPA ( Fisika, Biologi, Kimia ). Semoga kalian tetap semangat meskipun jam ke enol terus berlangsung. Semoga di latihan ujian yang pertama ini kalian mendapatkan nilai yang memuaskan...

Senin, 19 Januari 2009

Wawancara Siswa Baru SMA Kolese Loyola Semarang ( Jalur Khusus )



Dimulai hari ini tertanggal 19 Januari 2009, wawancara siswa baru SMA Kolese Loyola dibuka.
Pendaftaran yang dimulai awal Januari ini telah menghasilkan jawaban. Contohnya saja siswa siswi SMP Stella Duce 1, beberapa dari mereka sudah diterima dalam pendaftaran, hanya saja tinggal melewati tes wawancara yang mulai diadakan hari ini. Untuk para siswa siswi selamat berjuang!

Rabu, 14 Januari 2009

Jadwal Ujian Nasional SMP 2009

Ujian Nasional SMP 2009

Kenaikan standar kelulusan dalam Ujian Akhir Nasional (Unas) 2009 dari 5,25 menjadi 5,50, agaknya, harus benar-benar dipersiapkan. Terutama siswa dan sekolah. Jika tidak, bukan tidak mungkin jumlah kelulusan akan jeblok. Apalagi, pengawasan nanti semakin diperketat.

Sesuai Permendiknas Nomor 78 Tahun 2008 tentang Ujian Nasional, pengawasan unas dilakukan dengan sistem silang murni antara sekolah dan madrasah. Jika jumlah guru madrasah tidak mencukupi, pengawasan dilakukan dengan silang antarsekolah.

Pelaksanaan unas juga akan dipantau tim pemantau independen (TPI). Kewenangan TPI pun semakin luas. Jika sebelumnya boleh dibilang sekadar memantau, nanti kewenangannya lebih dari itu. Namun, kepastiannya masih akan diatur dalam POS (prosedur operasional standar) tersendiri. Selain itu, pemantauan dilakukan tim dari perguruan tinggi negeri (PTN).



Jadwal Ujian Nasional untuk tahun 2009 kini sudah difinalisasi oleh Depdiknas, jadwal tersebut kini akan dikoordinasikan ke setiap Dikmen kota/kab di seluruh Indonesia.

Keputusan tersebut berdasarkan kesepakatan bersama BSNP, Depdiknas dan Depag.

Sementara itu dari data Dinas Dikmenti DKI Jakarta yang terhimpun, jadwal Ujian Nasional tersebut akan diikuti oleh sejumlah pelajaran seperti Bahasa Indonesia, Matematika dan mata pelajaran lainya.

Untuk mata pelajaran yang akan di tempuh di Ujian Nasional 2009 nanti, akan sama dengan tahun 2008 yaitu Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan IPA.

- SMP/Mts (27 - 30 April 2009)


diunduh dari http://candrapetra.wordpress.com/tag/berita-ujian-nasional-2009/

Pendaftaran Murid Baru SMA Kolese De Brtto 2009


Penerimaan Siswa Baru 2009 SMA Kolese De Britto



Pengambilan Formulir

Loket pembelian formulir mulai di buka

Hari : Senin, 9 Februari 2009

Tempat : TU SMA Kolese De Britto

Pukul : 08:00 – 12.00



Pengembalian Formulir dan wawancara

Senin – Jumat, 2 - 6 Maret 2009 (TENTATIVE)

Pukul : belum ditentukan


Tes Masuk
Sabtu dan Minggu, 7 & 8 Maret 2009 (TENTATIVE)
Pukul : belum ditentukan

diunduh dari official webiste SMA Kolese De Britto